Pemerintah Kabupaten Asahan Peringati Malam Nuzulul Qur'an

    Pemerintah Kabupaten Asahan Peringati Malam Nuzulul Qur'an

    ASAHAN - Pemerintah Kabupaten Asahan memperingati malam Nuzulul Qur’an 1443 H Tahun 2022 M yang bertempat di Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, pada hari Senin, (18/04/2022).

    Peringatan malam Nuzulul Qur'an ini dihadiri oleh Bupati Asahan, Wakil Bupati Asahan, Kajari Asahan, mewakili Dandim 0208/Asahan, mewakili Kapolres Asahan, mewakili Ketua PN Kisaran, mewakili Danlanal TBA, mewakili PA Kisaran, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, para Asisten, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan, ASN, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan, Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Asahan, Ketua MUI Kabupaten Asahan, Ketua Imtaq Kabupaten Asahan, Ketua BKM Masjid Agung H. Achamd Bakrie Kisaran, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan jama'ah Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran.

    Bupati Asahan H. Surya, BSc pada bimbingan dan arahannya mengatakan peringatan Nuzulul Qur'an bukan hanya sekedar simbol turunnya kitap suci Al-Qur'an, namun dapat menjadi momen kebangkitan umat, banyak makna terkandung didalamnya. Al-Qur'an sebagai sumber hukum agama hendaknya dapat dijadikan sebagai dasar dan pedoman hidup bagi seluruh umat Islam.

    Selanjutnya Bupati Asahan mengatakan ada 3 makna yang terkandung dalam peringatan Nuzulul Qur'an yang pertama membudayakan membaca Al Qur'an bagi kaum muslimin, kedua, masyarakat mampu menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada dalam Al-Qur'an, dan yang terakhir masyarakat dapat berpikir logis dan bertindak sesuai hukum yang terkandung dalam kitab Suci Al-Qur'an.

    Menutup bimbingan dan arahanya Bupati Asahan mengatakan Nuzulul Qur'an juga mempunyai makna pemersatu umat. Sebagai sumber dan pedoman umat yang utama, umat Islam seluruh dunia membaca Al-Qur'an dengan cara dan bahasa yang sama.

    Dikesempatan ini para jama'ah diberikan tausiah agama oleh Al-Ustadz Dr. H. Azhar Sitompul, MA yang mengajak seluruh jama'ah untuk mengamalkan Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari, karena Al-Qur'an merupakan Firman Allah SWT yang menjadi petunjuk bagi manusia. Edward Banjarnahor 

    Asahan
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran...

    Artikel Berikutnya

    TP PKK Kabupaten Asahan dan Dharma Wanita...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami